Saturday, 15 September 2012

7 langkah metode hipotesis deduktif

Metode hipotesis deduktif memiliki 7 langkah, berikut penjelasannya:


Pengamatan
Pengamatan adalah suatu proses atau objek dengan maksud merasakan dan kemudian memahami pengetahuan dari sebuah fenomena berdasarkan pengetahuan dan gagasan yang sudah diketahui sebelumnya, untuk mendapatkan informasi-informasi yang dibutuhkan untuk melanjutkan suatu penelitian.

Pengumpulan data awal
Pengumpulan data dilakukan untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan dalam rangka mencapai tujuan penelitian. Tujuan yang diungkapkan dalam bentuk hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap petanyaan penelitian.

Perumusan Teori
Pada tahapan ini, peneliti mencoba merumuskan teori-teori mana yang akan dipakai dalam melakukan penelitian. Teori yang telah dirumuskan tersebut menjadi alat dalam mengkaji suatu fenomena yang akan diteliti. Oleh kerana itu, tingkat relevansi teori yang dirumuskan dengan masalah yang akan diteliti menjadi sangat penting dalam menunjang keberhasilan suatu penelitian.

Penyusunan hipotesis
Hipotesis atau hipotesa adalah jawaban sementara terhadap masalah yang masih bersifat praduga karena masih harus dibuktikan kebenarannya.
Hipotesis merupakan langkah pertama sebelum mengadakan penelitian, ia dirumuskan terlebih dahulu sebagai pedoman dalam mengambil kesimpulan.

Pengumpulan data lanjutan
Pengumpulan data lanjutan diperlukan untuk menunjang dari hipotesis yang sudah disusun. Sebagai bahan pelengkap untuk meneruskan ke proses analisis data. Pada tahap ini adalah bagian melengkapi dari pengumpulan data awal.

Analisis data
Analisis data adalah suatu kegiatan untuk meneliti, memeriksa, mempelajari, membandingkan data yang ada dan membuat interpretasi yang diperlukan. Selain itu, analisis data dapat digunakan untuk mengindentifikasi ada tidaknya masalah. Analisa data juga merupakan proses mengatur urutan data, mengorganisasikannya kedalam suatu pola, kategori dan satuan uraian dasar. Data yang diperoleh data dari pengumpulan data sebelumnya ditambah dengan hipotesis yang telah dibangun.

Deduksi
Deduksi adalah kesimpulan akhir dari analisa yang sudah disusun. Deduksi berarti penarikan kesimpulan dari keadaan yang umum atau penemuan yang khusus dari yang umum. Metode deduksi akan membuktikan suatu kebenaran baru berasal dari kebenaran-kebenaran yang sudah ada dan diketahui sebelumnya (berkesinambungan ). Metode deduksi umumnya dipakai pada bidang matematika untuk membuat turunan-turunan rumus yang lebih simpel.


Itulah 7 langkah dalam metode hipotesis deduktif, semoga bermanfaat.

Read Full Article...

Bentuk penelitian berdasarkan tujuannya

Bentuk dari penelitian berdasarkan tujuannya dibagi menjadi dua bentuk, yaitu:

Penelitian Murni

Penelitian murni, merupakan penelitian yang dilakukan atau diarahkan sekedar untuk memahami masalah organisasi secara mendalam dan hasil penelitian tersebut untuk pengembangan ilmu administrasi atau manajemen.
Contoh penelitian murni adalah penelitian tentang kehidupan dinosaurus, dimana penelitian bertujuan untuk ilmu pendidikan. Bukan untuk mencari solusi dari permasalahan.

Penelitian Terapan
Penelitian terapan, merupakan penelitian yang diarahkan untuk mendapatkan informasi yang dapat digunakan untuk memecahkan masalah.
Contoh dari penelitian terapan adalah penelitian untuk meningkatkan profit sebuah supermarket dengan meneliti apa produk yang sering dibeli konsumen. Contoh lainnya adalah penelitian tentang kemacetan Jakarta yang akan memberikan solusi untuk mengatasi kemacetan Jakarta.


Itulah bentuk penelitian berdasarkan tujuannya. Semoga bermanfaat.

Read Full Article...

Saturday, 8 September 2012

Pentingnya hubungan interpersonal bagi perkembangan diri


Apakah hubungan interpersonal itu penting bagi perkembangan diri kita? Itu yang akan saya bahas pada tulisan ini. Sebelum jauh kita membahas apa itu interpersonal, kita akan bahas dulu apa itu sebenarnya yang disebut interpersonal.

Interpersonal adalah pertukaran informasi diantara seseorang dengan paling kurang seorang lainnya atau biasanya di antara dua orang yang dapat langsung diketahui balikannya. Tujuannya adalah menyampaikan suatu informasi tertentu kepada pihak yang dituju (pendengar) dan informasi yang disampaikan itu diterima dengan baik tanpa ada perubahan makna. Terdengar sangat biasa yah artinya, namun ini menjadi hal yang sulit jika kita sudah mencapai suatu tingkat profesi tertentu dalam karir kita.

Pada awal memulai karir menjadi karyawan di suatu perusahaan swasta, saya belum paham apa itu interpersonal. Yang saya tahu hanyalah bagaimana menyelesaikan pekerjaan saya secara benar dan cepat. Saya berpikir atasan saya pasti akan menyukai kinerja saya. Sampai pada akhirnya setelah melewati masa percobaan saya, atasan saya melakukan review selama saya bekerja. Dalam penilaian tersebut, ada beberapa poin yang difokuskan dalam penilaian. Untuk kinerja saya tidak ada masalah sama sekali, malah bisa dibilang memuaskan karena saya bisa menyelesaikan pekerjaan sesuai due date yang diberikan. Tapi ada poin lain yang dinilai atasan saya, yaitu masalah interpersonal.

Setelah review tersebut saya paham bahwa di dunia kerja kita bukan dituntut harus bisa berprestasi saja dalam artian bisa menyelesaikan suatu pekerjaan saja. Namun kita bekerja di dalam suatu lingkungan, dimana dalam lingkungan tersebut banyak sekali orang-orang didalamnya. Saat kita berkomunikasi itulah, kita harus bisa meninggalkan jejak yang baik pada lawan bicara kita. Kenapa itu sangat penting? Saya rasakan cukup penting, dimana bila kita sudah berhasil meninggalkan kesan yang baik, akan adanya kesempatan datang dari lawan bicara kita. Mereka akan menceritakan kesan mereka saat berbicara dengan kita. Dan harus kita akui, bila kita meninggalkan kesan yang buruk, maka ucapan itu yang akan cepat tersebar apabila kita meninggalkan kesan yang baik. Bila kita sudah di cap sebagai orang yang “tidak baik”, sangat sulit rasanya untuk kita berkembang di lingkungan tersebut.

Meninggalkan kesan yang baik bisa mendatangkan peluang baru? Ya tentu saja sangat bisa. Contoh nyata begini saja, bila kita ingin mencari suatu barang atau jasa, biasanya kita akan mencari rekomendasi kira-kira kita akan ambil dari mana. Sedangkan yang bisa memberikan rekomendasi haruslah orang yang pernah memakai barang atau jasa tersebut dan pastinya mereka punya kesan yang baik pada saat melakukan transaksi oleh penjualnya. Dalam dunia marketing itu disebut sebagai Word Of Mouth (WOM). Lalu apakah dalam karir juga seperti itu? Harus kita akui memang seperti itu. Seorang pemimpin tidak akan memberikan suatu tanggung jawab yang besar kepada sembarang orang. Mereka akan mencari rekomendasi-rekomendasi kepada orang sekitar untuk mencari para kandidat. Jangan sampai kita gagal menjadi kandidat tersebut hanya karena anda pernah meninggalkan jejak buruk pada saat berkomunikasi pada rekan kerja.

Dengan interpersonal sebagai softskill, tidak hanya pada karir saja akan menunjang, namun pada lingkungan bermasyarakat juga sangat bermanfaat. Kita sebagai makhluk sosial, pasti sering berhubungan dengan orang lain baik yang kita kenal maupun orang yang kita tidak kenal sekalipun. Dengan memberikan kesan yang baik pada mereka, kita akan diberikan kemudahan-kemudahan yang kita takkan duga akan terjadi.

Read Full Article...

Thursday, 14 June 2012

Membuat auto increment di table Oracle

Hai nyoh, udah lama ga nulis sesuatu di blog ini. Sekarang gw mau nulis lagi ah. Berhubung kemarin sore nemu bahan kemarin sore pas temen gw nanya sesuatu. Dialognya kaya gini lah kira-kira:

T = Temen gw
G = Gw yang ganteng :P

T = Oi tong...
G = Apa om???
T = Nanya dong, kalo bikin auto increment di table Oracle kaya gimana sih?
G = Oh gini om caranya... bla bla bla... auuuuuu (ntar gw jelasin dulu)

Sebelumnya apaan sih nyoh yang dimaksud Auto Increment?? Menurut ilmu sotoy gw... auto increment adalah nilai integer/number yang bertambah secara otomatis. Udah jelas kan ada auto artinya otomatis, dan increment artinya bertambah. Hahaha... Biasanya dipakai untuk nilai field di suatu table. Jadi waktu ntu table nambah Rownya, field tersebut ga usah dikasih nilai udah bisa ngisi otomatis nilainya nyoh.

Contoh misalnya kaya gini nih: (nama table misal xxmhs)


|mhs_id | mhs_name     |
|=======|==============|
|1      |hiruma111     |
|2      |HiddenSkills  |
|3      |kentuy        |
|4      |otaknakal     |
|5      |taku555       |


Waktu insert record ke table tersebut, mhs_id tidak perlu diisi nilainya. Cukup insert mhs_name aja. Misal sintaxnya gini

Insert into xxmhs (mhs_name) values ('kodok');


Nah kalo ga pake auto increment itu ga bakal bisa keisi nilai mhs_id nya. Kalau udah yang kenal MySQL mungkin sangat mudah buat auto Increment di MySQL. Tinggal kasih sintax auto_increment KEY pada saat tablenya dibuat atau bisa di alter aja tablenya


Contoh di MySQL saat Create Table:



CREATE TABLE xxmhs (
        mhs_id INT NULL AUTO_INCREMENT KEY,
        mhs_name VARCHAR(200)
);


Trus balik lagi ke pertanyaan, emangnya kalo di Oracle ga bisa nyoh kaya gitu? Dengan rasa berduka dan bersedih, gw jawab tidak bisa... hahaha... (kok ketawa sih?)... Karena gw dah punya solusinya nyoh.. tenang aja...


Ini langkah2nya nyoh:


Create table xxmhs terlebih dahulu.

CREATE TABLE XXMHS
(
  mhs_id    NUMBER,
  mhs_name  VARCHAR2(100)
)


Lalu buat sebuah sequence, scriptnya sebagai berikut:

CREATE SEQUENCE XXMHS_SEQ
START WITH 1
INCREMENT BY 1
MINVALUE 0
MAXVALUE 9999999
NOCACHE 
NOCYCLE 
NOORDER 


Sebenarnya ga masalah juga kalo mau buat sequencenya dulu nyoh. Ga ada masalah.
Lalu sekarang kita pasang sequence tersebut ke table yang udah dibuat ataupun table yang akan dibuat. Caranya dengan memasang di trigger table tersebut. Bisa ditaruh di trigger Before Insert pada table tersebut. Scriptnya sebagai berikut:


CREATE OR REPLACE TRIGGER XXMHS_BI
BEFORE INSERT
ON XXMHS 
REFERENCING NEW AS New OLD AS Old
FOR EACH ROW
DECLARE
tmpVar NUMBER;


BEGIN
   tmpVar := 0;


   SELECT XXMHS_SQEQ.NEXTVAL INTO tmpVar FROM dual;
   :NEW.MHS_ID := tmpVar;
   
   EXCEPTION
     WHEN OTHERS THEN
       RAISE;
END XXMHS_BI;
/

Jadi deh... Selamat mencoba... semoga membantu dan dapet pahala... amin... hahahaha



Read Full Article...

Monday, 23 April 2012

Conditional Formatting BI Publisher change background

Conditional Formatting dalam BI Publisher sangat memungkinkan. Conditional formatting digunakan biasanya karena adanya suatu keadaan/kondisi tertentu dan format dari kondisi tersebut ingin dibedakan. Format yang ingin dibahas adalah mengubah warna background. Contoh adalah kondisi sebagai berikut:

CF_validate_ed adalah sebuah nilai kondisi yang tujuannya ingin membedakan sebuah format.
Bila nilai CF_validate_ed = 1, maka background color = Yellow
Bila nilai CF_validate_ed = 2, maka background color = Red

Maka script conditional formatting BI publishernya sebagai berikut :

<?if@row:number(CF_VALIDATE_ED)=1?><?attribute@incontext:background-color;'Yellow'?><?end if?><?if@row:number(CF_VALIDATE_ED)=2?><?attribute@incontext:background-color;'Red'?><?end if?>

Script diatas akan merubah seluruh background color per rows/baris.

Selamat mencoba.

Read Full Article...

Thursday, 22 March 2012

replace string pl/sql Oracle

Replace function digunakan untuk mengubah sebuah pola dari sebuah karakter di dalam sebuah kalimat. Cara kerja dari Replace function adalah mencari pola di dalam kalimat, lalu mengubah pola yang sesuai dengan pola baru.

Secara umum, fungsi dari replace di PL/SQL adalah sebagai berikut :

replace (string, match_string, replace_string);


Contoh penggunaan script :

select replace('CHANGE AAA TO BBB','AAA','BBB') from dual;
Result :
CHANGE BBB TO BBB


Penjelasan :
AAA pada CHANGE AAA TO BBB akan diganti dengan pola baru yaitu BBB.

Read Full Article...

Wednesday, 21 March 2012

Pasang Adsense di Blogspot

Alhamdulillah nyoh, setelah sekian lama ngedaftar google adsense untuk mencari dollar dari dunia online, akhirnya diterima juga lamaran saya nyoh. Sebelumnya ada kali 5 lamaran saya yang saya ajukan ke adsense. Tapi gagal terus gagal terus, karena saya membawa mas kawinnya forum duniaceria itu lho.. yang keren banget itu... Haha.. Sekarang saya diterima karena membuat blog baru di blogspot, dimana ini juga merupakan produk dari si mbah google sendiri. Oke langsung aja kita bahas yah apa itu google adsense, biar pada ga penasaran.

Apa itu Adsense?
Google adsense adalah media periklanan yang dimiliki oleh google dengan sistem periklanan CPC (Cost Per Click). Cara kerjanya google adsense adalah menyebarkan iklan-iklan yang diorder oleh customer google melalui google adwords. Penyebaran dari iklan tersebut dipasang di website-website yang diterima google untuk menjadi publishers google adsense. Makanya mungkin para nyonyoh suka lihat iklan yang tulisannya Iklan Oleh google, Ads by Google, Adchoice itu semua adalah iklan-iklan yang dipasang melalui google adsense itu sendiri.

Kapan adsense dipasang di blog ini (otaknakal's blog)?
Ini sebenarnya cukup nekad saya dalam melamar si google adsense. Karena selalu penasaran dengan google adsense, akhirnya belum ada seminggu dari umur website ini, saya langsung nekad daftarkan ke google adsense. Diterima nyoh? Alhamdulillah diterima. Pada saat mendaftar google adsense, blog ini baru ber-artikel 3 buah, namun tulisannya original milik saya sendiri. Tidak berani lah copas copas untuk ngelamar google. Niatnya saya buat blog ini juga isinya sih niatnya untuk konten original semua. Kalau copas mah sudah ada tempatnya di forum  duniaceria  itu. Hahaha... Waktu penerimaan juga tak sampai dari seminggu, karena saya mendaftarkan blog ini umurnya belum seminggu, lalu saat diterima Adsense pun blog saya belum seminggu. Artinya proses pendaftaran sampai penerimaan adsense kurang dari seminggu kan? :D

Siapa yang wajib pasang adsense?
Tidak ada kewajiban sebenarnya memasang adsense, karena jika website tak dipasang adsense yah tidak berdosa. :D. Cuma tampaknya kayanya sih sayang aja kalau blog yang mempunyai trafik yang tinggi tidak dipasang google adsense. Detik dan kaskus adalah contoh website besar yang ikutan memasang adsense. Artinya kan berarti earning dari adsense itu tidak kecil untuk mereka. Nah sebagai pemula pun tidak dilarang untuk ikutan adsense. Itung-itung mengais recehan dollar kenapa ngga. Iya ngga?

Cara Mendaftar google adsense
Untuk memasang adsense, kamu harus memiliki account adsense yang sudah di approve. Inilah langkah-langkah dalam membuat google adsense.


  1. Harus memiliki website atau blog terlebih dahulu. Blog atau website berfungsi sebagai mas kawin untuk melamar google adsense. Disini nanti blog atau website akan dinilai oleh tim google, apakah blog tersebut layak untuk menjadi publisher dari google adsense. Untuk membuat Blog, kamu bisa gunakan layanan blog seperti blogger atau wordpress.
  2. Pelajari dulu kebijakan kebijakan google mengenai syarat situs yang memenuhi kriteria dari google. Untuk syarat-syarat tersebut bisa di baca di link ini.
  3. Daftar ke google adsense, ikuti saja petunjuk pengisian yang tertera di situs tersebut. Pendaftaran bisa di klik disini.
  4. Duduk manis deh, tinggal dulu pengumuman dari google adsense. Review akan dilakukan 2 kali. Untuk review pertama akan dilakukan biasanya 1 hari dari pendaftaran, dan kalau review pertama sudah lolos, dilakukan review kedua biasanya selesai dalam waktu 4 hari.



Keuntungan memasang Adsense
Yang jelas pasti dapet dollar kalau mencapai PO. hehe. Saya belum tahu apalagi yang kita dapatkan selain mendapatkan dollar. Beberapa artikel sempat bilang kalau pasang adsense berpengaruh ke SERP, namun karena saya masih newbie dalam adsense, jadi saya belum bisa berkata banyak.

Mudah2an tulisan ini bermanfaat untuk pembaca semua.

Read Full Article...

Monday, 12 March 2012

Tutorial IF statement di Microsoft Excel

If statement adalah suatu algoritma untuk membalikkan suatu nilai sesuatu kondisi. Apabila kondisi TRUE, maka akan membalikkan nilai yang di set bila kondisi TRUE. Apabila kondisi FALSE, maka akan membalikkan nilai yang di set bila kondisi FALSE.

Secara mudahnya, fungsi IF statement di Excel adalah sebagai berikut:
Saya membuat suatu IF Statement, dimana saya memberi sampling kalau nilai di kolom A bernilai "A", maka return valuenya adalah "Ayam", bila nilai di kolom A bukan bernilai "A", maka return valuenya adalah "Sapi".


Maka rumus IF Statement di kolom B adalah sebagai berikut :


Penjelasan :
Kondisi = A19 (nilai di cells A19) bernilai "A"
Jika Benar = Return value "Ayam"
Jika Salah = Return value "Sapi"

Bagaimana nyoh? sampai sini sudah mengerti kan konsep dari IF Statement. Bisa lah yah.

Sekarang tingkat lanjutnya, bagaimana kalau Kondisi yang dipakai tidak hanya satu. Contohnya seperti ini:
Jika kolom A lebih dari 60 dan kolom B lebih dari 60, maka nilai kolom C adalah "Lulus". Selain itu nilai kolom C adalah "Tidak Lulus".


Jawabannya dengan menggunakan IF Bersarang, atau sering disebut Nested IF. Artinya adalah, menggunakan 2 IF secara bersamaan dalam 1 formula. Berikut tampilan formula tersebut :


Itu adalah penggunaan if yang pertama, dimana Logical Test hanya memfilter nilai dari kolom A. Bisa dilihat pada value_if_true nya. Dimana disitu yang dikembalikan bukan merupakan sebuah value, namun merupakan  if Statement lainnya. Penjelasannya sebagai berikut :

Penjelasan :
Kondisi : A2 (nilai di cells A2) bernilai > 60
Jika Benar : masuk ke IF Statement kedua
Jika Salah : Return Value "Tidak Lulus"

Dari penjelasan diatas, sudah jelas kalau pengecekan data dilakukan 2 kali, apabila kondisi 1 sudah terpenuhi. Apabila kondisi 1 bernilai FALSE, maka langsung secara otomatis dikembalikan sebagai "Tidak Lulus".

Isi dari kondisi 2 adalah sebagai berikut :


Penjelasan :
Kondisi : B2 (nilai di cells B2) bernilai > 60
Jika Benar : Return Value "Lulus"
Jika Salah : Return Value "Tidak Lulus"

Semoga penjelasan diatas dapat bermanfaat yah. Jika kurang jelas bisa ditanyakan lagi saja di post komentar.




Read Full Article...

Sunday, 11 March 2012

Penipuan online mengatasnamakan PT Bintang Toedjoe


Penipuan mengatasnamakan pihak lain yang sudah mempunyai nama besar di mata publik kerap terjadi. Baru-baru ini adalah penipuan yang mengatasnamakan PT Bintang Toedjoe dimana pelaku sempat membuat situs dengan alamat WWW.BINTANGTOEDJOE.CO.CC.


Saya mendapatkan informasi bahwa ada penipuan mengatasnamakan PT Bintang Toedjoe dari email yang berisi sebagai berikut :

“Waspadalah terhadap upaya Penipuan yang mengatasnamakan “Bintang Toedjoe” melalui website WWW.BINTANGTOEDJOE.CO.CC. Pelaku akan mengirimkan SMS dari nomor 0815 522 6040, dimana penerima SMS dinyatakan sebagai pemenang undian dan harus menghubungi telepon 021 – 4085 6486 dan 021 – 4058 6487 untuk pengambilan hadiah. Tim internal Bintang Toedjoe sampai dengan hari ini sedang berupaya untuk segera menutup website tersebut. Agar diketahui bahwa website resmi PT Bintang Toedjoe adalah WWW.BINTANG7.COM dengan nomor telepon 021 - 475 7777.”

Terkait dengan penipuan diatas, saya mempunyai beberapa poin untuk dibahas pada kasus ini.

  1. Alamat situs si penipu, Alamat situs yang digunakan menggunakan TLD .co.cc. Perlu diketahui untuk domain yang ber TLD .co.cc adalah gratis. Domain tersebut bisa dibuat di situs  http://www.co.cc/ dan gratis. Tentunya mana mungkin perusahaan besar memakai domain gratisan sebagai situs resmi perusahaannya.
  2. Alamat situs Bintang Toedjoe, Apa yang salah dengan alamat situs bintang toedjoe? Tidak ada yang salah dengan alamat tersebut. Tapi sebenarnya alangkah baiknya untuk perusahaan-perusahaan besar menggunakan TLD .co.id. Kenapa harus menggunakan .co.id? .co.id adalah TLD yang menunjukkan corporate di Indonesia. Mendaftarkan domain .co.id tentu tidak mudah. Harus disertai SIUP, TDP, dan surat-surat lainnya yang terkait dengan perusahaan. Dengan ber-TLD co.id tentu menyatakan bahwa situs itu adalah benar milik dari suatu perusahaan. .com apakah tidak bersyarat seperti itu? Tentu tidak, walaupun .com adalah domain berbayar, tidak gratis seperti .co.cc, namun semua orang bisa membuat domain dengan TLD .com, bedanya dengan co.cc adalah .com membayar saja.
Mudah-mudahan tidak ada lagi penipuan-penipuan di Indonesia kita ini. Amin

Read Full Article...

Saturday, 10 March 2012

Tips menabung untuk orang yang sulit menabung

Sulit menabung? Itu yang saya alami juga. Memegang uang lebih biasanya langsung menguap begitu saja. Ujung-ujungnya uang lebih itu raib entah kemana. Kenapa orang cenderung sulit menabung? Biasanya karena merasa memegang uang lebih dari biasanya, udah deh karena kebutuhan sudah bisa terpenuhi dari nominal uang yang biasanya, jadi yah punya uang lebih yah buat senang-senang. (hihi saya doang kali yah).

Nabung Paksa
Trus gimana dong biar bisa nabung? Kalau saya sih mau ga mau harus nabung paksa. Gimana tuh nabung paksa? Yah artinya setiap mendapatkan uang, misal saat dapat gaji, dapat THR, dapat Bonus, dapat uang dari adsense mungkin... hehe, harus disisihin langsung sesuai dengan nominal tertentu.

Rumus Nominal yang ditabungin ala otaknakal :
Nominal ditabung = (Pendapatan - Biaya hidup) x 2/3


1/3 nya lagi biasanya saya gunakan untuk serep kalau terjadi kebutuhan mendadak sih. Walaupun sampai sekarang uang di bagian ini bobol juga buat jajan.
Pernah dengar sih dari teman, katanya kalau uang serep mending adalah 3x dari biaya hidup. Gunanya untuk membiayai keperluan-keperluan mendadak, genting misalnya sakit atau ada yang butuh pinjeman.

Bentuk Tabungan:
Setelah kita tahu berapa nominal yang harus ditabung, nah selanjutnya adalah dalam bentuk apa tabungan itu disimpan. Buat saya sih, bentuk tabungan harus yang susah dicairkan, biar tidak gampang untuk diambil. Berikut beberapa bentuk tabungan yang bisa dijadikan alternatif pilihan :

  1. Emas, Yang seperti kita tahu lah yah. Kalau emas itu salah satu benda yang selalu naik harganya. Untungnya lagi, emas bisa dibeli dari gram yang paling kecil sampai gede sekalipun. Mulai dari 1 gr, 2 gr, 5 gr, 10 gr dan seterusnya. Kelebihannya menabung emas ini baru terasa jika untuk menabung jangka menengah/panjang. Minimal terasa kalau sudah mencapai 3 tahun keatas lah. Kalau 1-2 tahun kayanya belum terasa. Untuk membeli emas bisa ke PT Antam langsung ataupun ke agen-agen resmi yang menjual emas.
  2. Tabungan berjangka, Adalah tabungan yang memakai sistem auto debet dari tabungan utama dengan nominal yang sudah ditetapkan oleh si nasabah. Tabungan berjangka ini sebelumnya sudah ditetapkan oleh nasabah berapa nominal per bulan yang akan di auto debet dan berapa lama jangka waktu tabungan ini berlangsung. Biasanya jangka waktu yang ditetapkan adalah per tahunan. Untuk nominalnya sih biasanya kelipatan dari 100 ribu. Keuntungannya dari tabungan berjangka ini kita tidak perlu repot untuk mentransfer nominal karena dilakukan secara auto debet. Jadinya tidak akan merasa mempunyai uang lebih. Kekurangannya biasanya karena sudah ditetapkan jangka waktu tabungan, maka bila diambil sebelum jatuh temponya maka akan dikenai biaya. Salah satu tabungan berjangka yang saya ikuti ada kebijakan bahwa bisa diambil 1/3 dari nominal yang ada dalam tabungan tersebut bila sudah mencapai 1 tahun. Jadi misal anda mengikuti tabungan berjangka ini selama 5 tahun, tiap tahunnya anda bisa mengambil 1/3 dari nominal yang sudah anda setor tanpa dikenai biaya.
  3. Dibelikan barang konsumtif, Ini saya masukkan kedalam bentuk tabungan karena secara tidak langsung masuk ke dalam menabung walau termasuk konsumtif. Membeli barang adalah suatu hal nyata kalau kita punya uang lebih yang langsung keliatan bentuknya. Misal membeli sebuah motor atau mobil atau rumah secara kredit misalnya. Daripada menguap tuh uang lebih, kalau dipakai kredit maka akan terasa kemana larinya itu uang lebih. Cara ini merupakan cara ekstrim menabung alias cara nakal lah. Daripada tidak ketauan kemana larinya uangnya. 
Itulah beberapa hal yang bisa saya tulis dalam tips menabung ala saya sendiri. Bentuk tabungan diatas adalah bentuk tabungan yang sudah saya jalani, sebenarnya masih banyak bentuk-bentuk tabungan yang lain, cuma karena saya belum menjalani, rasanya tidak etis kalau saya berkoar-koar tapi belum menjalani.

Read Full Article...